akhlaq
Berbuatlah Yang Baik Dan Bermanfaat

{ Berbuatlah Yang Baik Dan Bermanfaat, Apapun Keadaannya }
- Kebanyakan orang maunya sesukanya, mereka hanya memikirkan apa menguntungkan mereka… Sayangilah mereka apapun keadaannya!
- Jika Anda berbuat baik, akan Ada yang menuduh bahwa Anda menyembunyikan ambisi pribadi… Berbuat baiklah apapun keadaanya!
- Jika Anda sukses, akan ada banyak ‘kawan palsu’ dan banyak ‘lawan nyata’… Jadilah orang sukses apapun keadaannya!
- Kebaikan yang Anda lakukan hari ini, nantinya akan dilupakan orang… Lakukanlah kebaikan apapun keadaannya!
- Sikap jujur dan terbuka akan menjadikan Anda sasaran kritikan… Jadilah orang yang jujur dan terbuka apapun keadaannya!
- Orang paling hebat sekalipun dengan ide-ide paling briliannya, bisa saja dikalahkan oleh orang yg paling bodoh dg akal paling kerdilnya… Bawalah ide-ide brilian apapun keadaannya.
- Kebanyakan orang menyukai kaum yang lemah, tapi mereka mengikuti kaum yang kuat… Tetaplah membela orang-orang yg lemah apapun keadaannya.
- Bangunan yang telah kamu rintis bertahun-tahun bisa saja hancur dalam waktu yg singkat… Tetaplah membangun apapun keadaannya.
- Manusia sangat butuh bantuan, tapi bisa saja mereka memusuhi Anda ketika Anda berusaha membantu mereka… Bantulah mereka apapun keadaannya.
- Jika Anda memberikan yang terbaik kepada dunia; sebagian dari mereka akan membalasnya dengan keburukan… Berikanlah yang terbaik pada dunia, apapun keadaannya!
Ustadz Musyaffa’ Ad Dariny Lc, MA
Sumber :@muslimahorid
Barakallahu fiikum __🍃🌹
~~⭕